Resep & Cara Membuat Semur Bakso Ayam

Inilah resep dan cara membuat semur bakso ayam yang enak dan lezat - Siapa yang tidak suka dengan bakso, yups bakso adalah salah satu makanan favoritku apa lagi kalau dimasak pakai sayur semur pastinya nikmat, segar dan istimewa.

Kebetulan kemarin abis bikin bakso ayam di penggilingan bakso dekat rumah saya, dan pengennya di masak yang aneh-aneh gitu, dan kepikiran semur pasti segar apa lagi kalau baksonya lembut dan empuk pastinya enak. Dan berikut resep, bahan dan cara memasaknya.
Semur Bakso Ayam

Resep dan Cara Membuat Semur Bakso Ayam

Bahan bakso:
  • 500gr daging ayam, giling, kucuri dengan air jeruk nipis
  • 3sdm kecap manis 
  • 1/2sdt garam 
  • 1/2sdt merica 
  • 1/2sdt pala bubuk 
  • 1/2sdt kaldu bubuk 
  • 1btr telur

Bahan lain: 
  • 5btr bawang merah 
  • 3siung bawang putih
  • 3bh kentang, potong sesuai selera. 
  • 2bh tahu putih, goreng. 
  • 3sdm saus tomat 
  • 4sdm kecap manis 
  • Garam, gula pasir, merica, pala bubuk, kaldu bubuk secukupnya. 
  • Sedikit air. 
  • 1bh tomat, potong empat. 

Cara Membuat Semur Bakso Ayam: 
  1. Campur jadi satu bahan bakso ayam, aduk hingga rata, bentuk bulat seperti bakso, lakukan hingga adonan habis, bisa cicipi dan koreksi rasa dengan merebus/menggoreng sedikit adonan. 
  2. Panaskan minyak goreng, goreng bakso dengan api sedang hingga matang, angkat, tiriskan. 
  3. Panaskan sedikit minyak, tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum, masukkan air, masak hingga mendidih, masukkan kentang, tomat, tahu dan bakso yg sudah digoreng, bumbui dengan kecap, saus tomat, garam, gula, pala, merica dan kaldu bubuk, cicipi dan koreksi rasanya, masak dengan api kecil hingga bumbu meresap dan semua matang, angkat, sajikan.

Itulah informasi resep dan cara buat semur bakso ayam yang dijamin bakal menggoda selera makan kamu. Semoga bermanfaat.

0 Response to "Resep & Cara Membuat Semur Bakso Ayam"

Post a Comment

Leave A Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel